Assalamualaikum......welcome to winwin blog...!! Belajar ikhlas memang sulit tapi dibalik kesulitan pasti ada kemudahan sebab Allah tidak akan memberi cobaan melebihi batas kemampuan hambaNya

Minggu, 27 Juli 2008

Festival krakatau 2008




Event yang ditunggu dibulan agustus selain pameran pembangunan adalah Festival krakatau. Festival ini digelar guna memperingati dahsyatnya letusan gunung krakatau, selain itu juga untuk pengenalan tempat pariwisata di Lampung yang bertujuan menarik wisatawan.

Festival krakatau selalu menarik tuk diikuti. Akan lebih menyenangkan lagi jika kita dapat ikut menuju ke anak gunung krakatau langsung. Tentu pemandangan disana sangatlah menyejukan mata.

Tahun 2007 lalu, pelaksanaan Festival krakatau (FK) menghabiskan dana kira-kira mencapai 1 milyar. Tetapi event yang disuguhkan memang sangat mengagumkan. Perwakilan dari masing-masing kota dan kabupaten menyuguhkan kesenian budaya daerah, antara lain tari-tarian.Festival ini juga dapat menarik turis asing untuk datang ke Lampung guna menyaksikan langsung event tahunan ini.

FK tahun 2008 akan menyuguhkan rangkaian acara diantaranya festival memancing menggunakan layang-layang. Festival ini adalah ide dari Bapak Anshori Djausal Ir,M.S. Mendengar dari judulnya saja nampak jarang sekali ada festival seperti ini. Jika penasaran ingin menyaksikan langsung festival memancing dengan layang-layang datang saja pada tanggal 9 Agustus 2008 bertempat di Pantai Kalianda Resort guna menyaksikan langsung festival tersebut.
Mari suksekan Festival Krakatau 2008

3 komentar:

Unknown mengatakan...

jd pengen ikut mancing ke lampung. btw apakah anda punya semacam pamflet or leaflet festival ini? thx

winwin mengatakan...

wah tentu akan semakin seru jika bang michael turut berpartisipasi dalam festival memancing tersebut. untuk pamflet or leavleat, mohon maaf sebab saya masih belum mendapat informasi.

MW Adriansyah mengatakan...

Iya nih .. mari kita ramaikan Festival Krakatau 2008 ini. Splash Jetski Club, yang bermarkas di Duta Wisata, juga akan ikut memeriahkannya. Kami akan berangkat tanggal 23 Agustus 2008 dari Pantai Duta Wisata menuju Kalianda Resort. Setelah itu tanggal 24 nya kami akan mengadakan exhibisi dan tour ke krakatau.

Salam Wawan - Duta Wisata